Jenis Makanan untuk Mencegah Keputihan
Ternyata makanan juga bisa loh mempengaruhi masalah keputihan kamu, ada yang bisa menyebabkan keputihan namun ada juga yang bisa mencegah keputihan. Untuk itu, mengonsumsi makanan yang mampu mencegah keputihan yang abnormal adalah sangat penting. Keputihan dibilang abnormal terjadi jika keputihan kamu berbau, gatal, berwarna dan biasanya disebabkan oleh infeksi jamur dan bakteri.
Kamu harus tau nih apa aja makanan yang bisa mencegah keputihan supaya kesehatan miss V kamu terjaga dan masalah keputihan bisa diatasi jika kamu sudah terlanjur mengalami keputihan abnormal. Berikut ini jenis makanan yang baik dikonsumsi untuk mencegah keputihan diantaranya:
1. Pisang
Makanan yang pertama yang sangat baik untuk mengatasi keputihan adalah buah pisang, kamu bisa nih konsumsi buah pisang setidaknya sehari satu buah untuk mengatasi atau mencegah keputihan yang tidak normal. Memang makanan yang banyak mengandung gula bisa menyebabkan keputihan, untuk itu pisang bisa nih menjadi pilihan makanan sebagai pengganti gula.
2. Sayuran Hijau
jenis makanan selanjutnya yang bisa mencegah keputihan dan baik untuk dikonsumsi setiap hari adalah sayuran hijau seperti kangkung, bayam, brokoli dan lainnya. selain mampu menghilangkan jamur penyebab keputihan, sayuran hijau juga bisa digunakan sebagai penangkal radikal bebas secara alami bagi tubuh. Kamu bisa nih konsumsi bayam karena mengandung vitamin C yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri dan jamur penyebab keputihan. Selain itu, masalah bau menyengat karena keputihan juga bisa diatasi karenanya. Sayur kangkung juga baik untuk mengatasi keputihan karena mengandung nutrisi yang sangat banyak seperti vitamin A dan vitamin C. Selain itu, ada juga vitamin B kompleks yang berguna untuk meningkatkan hormon sehingga mampu menciptakan suasana nyaman. Sementara vitamin C yang dimilikinya bisa membantu menghambat pertumbuhan bakteri dan jamur penyebab keputihan. Selain itu, kamu juga bisa konsumsi brokoli yang kaya akan kandungan vitamin, serat, mineral, vitamin C di dalamnya juga mampu mengatasi bau menyengat karena keputihan.
3. Susu dan Yogurt
Makanan lainnya yang baik dikonsumsi untuk mengatasi keputihan adalah susu karena mampu memberikan banyak energi terutama saat masa keputihan datang jadi kamu tidak akan mudah lemas. Selain itu susu dan buttermilk juga bisa mengurangi produksi keputihan dan keputihan akan menjadi lebih normal. Selain itu, kamu bisa konsumsi yogurt yang mampu menghilangkan jamur di dalam tubuh termasuk di dalam vagina. Kamu bisa mengkonsumsi yogurt dengan berbagai jenis olahan makanan maupun minuman yang menggugah selera. Yogurt mengandung bakteri L-acidophilus dan bakteri baik yang menjaga PH area kewanitaan. Bakteri baik tersebut akan berperan membersihkan area kewanitaan yang terinfeksi jamur penyebab keputihan. Hal itu telah dibuktikan lewat sebuah jurnal penelitian Mycopathologia. Para peneliti mengatakan bahwa tidak hanya yogurt, tetapi produk dairy lainnya juga memiliki manfaat yang baik untuk mengatasi keputihan.
4. Pepaya
Buah lainnya yang bisa mencegahdan mengatasi keputihan adalah pepaya karena mengandung vitamin C yang bisaΒ menghambat infeksi jamur dan bakteri pada vagina. Hal inilah yang menjadikan buah pepaya cocok dijadikan sebagai makanan untuk mengatasi keputihan. Selain itu, pepaya juga bermanfaat untuk memperlancar pencernaan (serat), dan membantu metabolisme tubuh (vitamin B kompleks). Untuk itu, bisa nih rutin konsumsi buah pepaya setiap harinya ya!
5. Tempe
Siapa sangka kalau tempe juga menjadi makanan yang bisa untuk mencegah keputihan, hal ini dikarenakan tempe menghasilkan zat asam fitat yang merupakan tinggi probiotik. Zat tersebut dapat meningkatkan fungsi pencernaan dan penyerapan dalam usus kamu. Selain itu, asam fitat juga dapat menjaga pH vagina yang bisa untuk memperbanyak jumlah bakteri baik untuk membersihkan jamur. Oleh karena itu, kamu dapat memasukkan tempe ke dalam menu sehari-harimu.
Buah lainnya yang sangat dianjurkan untuk dikonsumsi setiap hari adalah buah stroberi karena mengandung vitamin C yang bisa menghambat infeksi jamur dan bakteri sehingga kandungan tersebut dapat membantumu dalam mengatasi keputihan. Selain vitamin C, buah ini juga mengandung antosianin dan asam ellagic yang dapat membantu pencegahan kanker, penuaan, peradangan hingga penyakit saraf. Untuk itu, bisa nih jadikan buah stroberi sebagai cemilan sehat kamu setiap hari.
7. Daun sirih
Mungkin kamu tidak terkejut jika daun sirih bisa untuk mengatasi keputihan karena memang tumbuhan satu ini sangat populer dengan manfaatnya bisa untuk mengatasi masalah di dalam organ kewanitaan. Cara mengkonsumsinya pun sangat mudah, kamu hanya harus merebus beberapa lembar daun sirih kemudian rebus selama beberapa menit. Setelah matang kemudian air rebusan tadi diminum selagi hangat. Lakukanlah secara rutin paling tidak sehari sekali untuk mendapatkan hasil yang maksimal. bukan hanya mampu mencegah keputihan namun juga bisa mengurangi bau badan yang tidak sedap. Dengan meminum seduhan daun sirih secara rutin akan didapatkan manfaat secara maksimal.
Nah, itulah beberapa jenis makanan yang bisa kamu konsumsi supaya keputihan tidak sering datang dan untuk menghindari keputihan yang tidak normal, maka kamu disarankan untuk mengkonsumsi beberapa jenis makanan tersebut yang mampu mencegah keputihan. Selain itu, kamu juga nih mengonsumsi suplemen herbal untuk atasi keputihan yang terbuat dari bahan alami. Mau tau apa saja? simak artikel selanjutnya ya!
BACA JUGA ARTIKEL INI!