Tips Mencegah Rambut Bau Apek untuk Hijabers
Berbicara mengenai kebersihan dan keimanan, maka hal yang saat ini melekat pada perempuan muslim adalah kebersihan rambut yang berhijab. Untuk kalian yang memakai hijab, masalah rambut yang satu ini pasti sering sekali kamu temui. Masalah rambut bau apek, gak hanya itu masalah kerontokan juga sering banget dialami. Apalagi bagi kaum hawa yang tinggal di negara beriklim tropis seperti Indonesia. Masalah keringat berlebih di area kulit kepala dan bau apek tidak bisa dihindari. Masalah tersebut memang seakan remeh, namun dampaknya dapat berpengaruh pada kepercayaan diri seseorang hingga pada kualitas beribadahnya. Meski rambutmu tak lagi tampak di muka umum, namun pentingnya perawatan akan tetap kamu rasakan. Ketika kepala dan rambutmu tertutup rapat dengan jilbab, bukan berarti kamu terbebas dari segala jenis perawatan rambut karena rambutmu nggak lagi terlihat oleh banyak orang. Sebaliknya, kamu justru perlu perawatan ekstra karena ketika berjibab rambutmu akan semakin rentan. Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mencegah rambut bau apek dan menghilangkan bau tidak sedap yang bisa kalian terapkan, antara lain:
1. Hindari Pakai Jilbab Saat Rambut Masih Dalam Keadaan Basah
Kebanyakan dari kita malas mengeringkan rambut, sehingga kita langsung mengenakan ciput dan hijab saat rambut masih dalam keadaan basah setelah keramas. Rambut basah yang tertutup jilbab itu akan menyebabkan kulit kepalamu lembap dan bau. Pastikan untuk mengeringkan rambut lebih dulu sebelum mengenakan hijab, ya. Rambut yang masih basah menyebabkan rambut mudah rontok dan bisa mengeluarkan bau yang tak sedap, sehingga disarankan untuk memilih shampo yang lembut dan berbau segar untuk membantu menjaga rambutmu tetap wangi.
2. Keramas Yang Teratur Menggunakan Shampo Yang Sesuai Jenis Rambut
Tidak teratur keramas bisa menimbulkan bau apek saat memakai hijab. Solusinya adalah berkeramas secara teratur dengan menggunakan shampo yang sesuai jenis rambut. Pilihlah shampo yang cocok untuk rambut dan mempunyai wangi yang tahan lama. Khusus untuk kamu yang berjilbab, keramas dua hari sekali sepertinya adalah jadwal yang ideal.
3. Menyisir Rambut Sebelum Keramas Supaya Tidak Rontok
Tahukah kamu?? Ternyata menyisir rambut ketika basah bisa menyebabkan rambutmu rontok loh. Jika kamu memperhatikan lebih teliti, rambut yang rontok saat kamu menyisir rambut dalam keadaan rambut basah akan lebih banyak dibandingkan saat kamu menyisir dalam keadaan rambut kering. Ketika rambut kamu basah, kandungan air menjadikan rambut rapuh, sehingga mudah patah saat terkena tarikan dari sisir yang kamu gunakan. Mulai sekarang, kamu bisa mengeringkan rambut terlebih dahulu sebelum menyisirnya. Dengan cara itu, rambut kamu tidak akan mengalami kerontokan dalam jumlah banyak.
4. Gunakan Jilbab Yang Bahannya Ringan dan Nyaman
Untuk kalian pengguna hijab, kalian mesti cermat dalam memilih bahan hijab agar tidak mudah keringetan. Bahan hijab yang mudah menimbulkan rasa panas, biasanya ini yang menyebabkan timbulnya bau tak sedap, gunakan hijab yang berbahan ringan dan nyaman, dan hindari hijab berbahan sifon dan bahan hijab yang cukup tebal saat berada di luar ruangan sepanjang hari. Karena bahan ini umumnya dapat membuat keringat berlebih di kulit kepala.
5. Rajin Melakukan Hair Treatment Seperti Masker Rambut
Rambut yang dirawat secara benar dan teratur akan membuatnya jadi sehat dan wangi. Menggunakan masker rambut sebagai salah satu perawatannya dapat membuat rambutmu lebih sehat.
6. Istirahatkan Rambut Dengan Membiarkan Tergerai Saat Dirumah
Gak cuma kita yang butuh istirahat, tapi rambut kita juga ya. Jika tidak sedang mengenakan jilbab, biarkan rambut tidak terikat dan gerai rambut kalian. Beri kesempatan rambut kamu untuk bernapas, selain lebih segar, mengistirahatkan rambut dapat mengurangi kelembapan kulit kepala yang bisa menyebabkan kerontokan dan munculnya ketombe.
Ternyata banyak juga alasan yang bisa membuat rambut kita menjadi bau apek ya. Ingat! Walaupun kamu pengguna hijab tetap harus ekstra dalam melakukan perawatan rambutmu ya. Karena, sebenarnya rambut yang tertutup hijab 2 kali lebih banyak resiko untuk mengalami rambut bau apek dan kerontokan loh…
Untuk kalian yang memiliki masalah rambut bau apek dan ketombe cocok banget menggunakan Shampo yang satu ini loh! Shampo Lemon + VCO Batrisyia.
?Lemon : mengatasi masalah ketombe dan rambut rontok
?VCO : menghaluskan rambut dan memiliki anti jamur supaya mencegah ketombe datang kembali
Yuk order sekarang juga!!! Dan hempas masalah rambut apek dan rambut rontokmu !!
Untuk pemesanan produk silahkan hubungi Nomor di bawah ini.
Contact Person: Nisa
WA: 0881-1400-819
Info update harga terbaru
KLIK DI SINI!